Bahasa c , program mengurutkan 3 bilangan dari terbesar ke kecil

12:09 AM
Bahasa c , program mengurutkan 3 bilangan dari terbesar ke kecil
Di Posting Oleh : wandi
Kategori : Pelajaran Pemprograman

Selamat datang kawan kawan di blog saya yang sederhana ini .



Oke karena di artikel sebelumnya saya telah berbagi hardware yaitu storage device dan informasi game yaitu coc , berarti sekarang saya akan berbagi mengenai pemprograman bahasa c . Kita di sini akan buat program apa ? kita akan membuat program mengurutkan 3 bilangan dari terbesar ke terkecil . Oke mungkin udah biasa untuk mencari bilangan terbesar dan terkecil , tapi kalo mengurutkannya gimana ? Oke langsung saja kita buat .

#include "stdio.h"
int main()
{
int a,b,c,pertama,kedua,ketiga;
printf("Catatanwandicager.blogspot.com\n"
"Program mengurutkan bilangan dari terkecil ke "
"terbesar\n");
//permintaan angka
printf("Masukan bilangan 1 : \t");scanf("%i",&a);
printf("Masukan bilangan 2 : \t");scanf("%i",&b);
printf("Masukan bilangan 3 : \t");scanf("%i",&c);
//pemilahan
if(a>b){
if(b>c){
pertama=a;kedua=b;ketiga=c;
}else{
if(a>c){
pertama=a;kedua=c;ketiga=b;
}else{
pertama=c;kedua=a;ketiga=b;
}
}
}else{
if(b>c){
if(a>c){
pertama=b;kedua=a;ketiga=c;
}else{
pertama=b;kedua=c;ketiga=a;
}
}else{
if(c>a){
if(a>b){
pertama=c;kedua=a;ketiga=b;
}else{
pertama=c;kedua=b;ketiga=a;
}
}
}
}
printf("%i , %i , %i \n",pertama,kedua,ketiga);
return 0;
}

Jadi pertama misal kita masukan a=3 , b=8 , c=7 . lalu akan ada kondisi apakah a lebih besar dari b ? tidak berarti b lebih besar dari a , ada kondisi lagi apakah b lebih besar dari c ? jadi b paling besar , ada lagi kondisi untuk mengetahui siapa yang paling besar kedua dan ketiga yaitu apakah a lebih besar dari c ? tidak maka pertama = b kedua = c ketiga=a .


Gimana jadi mudah bukan kalo percabangan itu , jadi inti di percabangan adalah misal apakah a lebih besar dari b ? tidak maka berarti b lebih besar dari a , jadi dalam satu kondisi saja kalian sudah bisa tau 2 informasi . Oke mungkin itu dia belajar bahasa c . Semoga kawan kawan pada paham dan juga tentunya bermanfaat . Terimakasih telah berkenan membaca artikel ini . Sampai jumpa di artikel yang lainnnya yang lebih menarik dan juga lebih bermanfaat .

Oke saya saran kalian buat versi kalian sendiri atau buat untuk mengurutkan 4 bilangan dari terbesar ke terkecil . Terakhir selamat berpusing pusing .



Mau liat atau download source code aplikasi premium bisa disini.
Previous
Next Post »

8 comments