TUTORIAL CARA HOSTING REACT JS

11:39 PM
TUTORIAL CARA HOSTING REACT JS
Di Posting Oleh : wandi
Kategori : javascript Pemprograman web react

Tutorial kali ini kita akan belajar cara hosting react js atau cara upload ke hosting apache. Biasa nya jasa penyedia hosting yang ada di pasaran, adalah hosting apache yang terdiri dari database mysql, aplikasi php dan web server apache, atau kalau anda sudah mahir biasanya menggunakan vps (virtual private server) atau server dengan teknologi cloud computing.

Biasanya saya menggunakan vultr.com. Jika anda ingin menggunakan vps atau cloud computing, atau server cloud, tapi kurang tahu caranya, anda bisa menghubungi saya. Baiklah mungkin anda memilih menggunakan hosting apache, karena lebih mudah dan lebih praktis karena aplikasi-aplikasi yang dibutuhkan yaitu mysql, php dan apache sudah diinstall dan siap digunakan tanpa harus config sana sini. Silahkan anda pilih jasa-jasa penyedia hosting seperti rumahweb, niaga hoster, dewa web, nusantara host, dan masih banyak lagi situs-situs penyedia hosting lainnya. 

Kunjungi situs penyedia hosting yang anda inginkan, ikuti langkah-langkah untuk berlangganan di sana, pilihlah nama domain yang ter-keren, dan jangan lupa untuk membayar hosting tersebut, biar nantinya diaktifkan oleh admin nya, sehingga nama domain ter-keren yang anda pilih tadi bisa diakses dari browser anda, contohnya www.namadomainterkeren.com. Okeh, kembali ke project anda. Ikuti langkah-langkah berikut untuk membuat project anda bisa dibuka melalui nama domain yang sudah anda pilih.

Langkah langkah cara hosting React JS

1. Lihat script atau command apa saja yang tersedia di dalam project anda.
$ cd aplikasi-reactjs
$ cat package.json
 

 2. Di bagian field scripts, disitu ada command start, build, test dan eject. Command yang kita akan gunakan adalah command build, yaitu untuk bundling source dari project react js kita, yang telah di minify sehingga menjadi sangat ringan, dan siap untuk diupload ke server hosting.
$ npm run build
Tunggu sampai selesai. Hasil build nya berada di dalam folder build. 3. Upload hasil build tadi ke dalam hosting yang telah kita beli dari situs penyedia hosting tadi. Buka aplikasi ftp anda lalu upload ke dalam publc folder. Biasanya nama foldernya adalah www atau public_html. Upload semua isi dari folder build tadi ke dalam folder public di hosting anda. Jangan lupa hapus file home.htm dari dalam folder public_html jika ada.  


 4. Jika telah selesai anda upload semua source yang ada di dalam folder build tadi, maka aplikasi react js anda sudah bisa di akses dari nama domain yang anda telah daftarkan tadi. Untuk tutorial ini, saya menggunakan nama domain "opetstudio.com". Silahakn akses http://www.opetstudio.com untuk melihat hasilnya. Jika anda telah berhasil, share alamat domain ter-keren anda tadi di kolom komentar. Jika ada yang kurang jelas, silahakan bertanya di kolom komentar, saya akan membantu anda sampai bisa. Ikuti terus seri tutorial "Tutorial React Js Bahasa Indonesia". Tutorial yang berikutnya, kita akan membuat router di dalam project react js kita, sehingga kita bisa membuat halaman-halaman di dalam website kita tadi, seperti halaman home, halaman about, halaman contact dan lain-lain. Sekian tutorial kali ini, source code nya ada di dalam https://github.com/opetstudio/tutorial-reactjs Terima kasih sudah membaca tutorial yang sederhana ini. Semoga bermanfaat.

Mau liat atau download source code aplikasi premium bisa disini.
Previous
Next Post »
0 Komentar